Header Ads

Do'a Dzikir, Santunan dan Musyafahah Ramadhan 1444 H

YAMAM - Alhamdulillahi, segala puji bagi Allah yang telah memberikan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua. Semoga kita menjadi manusia yang selalu bersyukur atas nikmat dan karunia-Nya untuk beribadah kepada Allah SWT sebagaimana yang telah Allah perintahkan dalam Al-Quran dan Hadits Rasulullah SAW. 


Sesuai firman Allah SWT, dalam Q,S Az-Zariyat (51) ayat 56

وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْإِنْسَ إِلَّا لِيَعْبُدُونِ

“Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan untuk beribadah kepada-Ku”.


Sholawat dan salam semoga selalu tercurahkan kepada manusia pilihan Allah SWT, yakni Habibana wa Nabiyana Muhammad SAW, Kepada keluarganya, serta para sahabatnya dan orang-orang beriman yang senantiasa mengikuti akhlaqul karimah hingga akhir zaman. Aamiin

Kaum muslimin dan muslimaat dermawan yang dimuliakan Allah SWT. Sesungguhnya Allah SWT, telah memerintahkan kepada ummat manusia untuk saling tolong-menolong dan bantu membantu dalam kebaikan, yang mampu membantu yang lemah, yang kaya membantu yang miskin, yang mampu membantu yang tidak mampu dalam bingkai kekeluargaan dan kasih sayang terhadap makhluk Allah SWT di muka bumi, sehingga tercipta kehidupan yang harmonis, sejahtera lahir dan bathin dalam kehidupan masyarakat. 

Menolong sesama manusia wajib hukumnya bagi orang-orang yang mampu, terlebih lagi terhadap para yatim, janda dan dhuafa, yang ada disekitar kita. 

Sesuai dengan firman Allah dalam Q.S At-Taubah (9) ayat 71 

“ Dan orang-orang yang beriman, laki-laki dan perempuan, sebagian mereka menjadi penolong bagi sebagian mereka menjadi penolong bagi sebagian yang lain. Mereka menyuruh (berbuat) yang ma’ruf, dan mencegah bagi yang mungkar, melaksanakan sholat, menunaikan zakat, dan taat kepada Allah dan Rasul-Nya.
Mereka akan diberi rahmat oleh Allah SWT. Sesungguhnya Allah maha perkasa lagi maha bijaksana ”.

Dengan itu kami Yayasan MataAir Mardhatillah (YAMAM) mengadakan kegiatan “ Santunan Yatim dan Dhuafa dan Musyafahah (Menyambut datangnya Bulan suci Ramadhan 1444H) “ dalam upaya untuk membantu dan mensejahterahkan para yatim dan dhuafa dalam hal material maupun non material. 
Sebagaimana hadits Rasululah

أنَا وَكَافِلُ الْيَتِيْمِ فِيْ الْجَنَّةِ هَكَذَا وَأَشَارَ بِالسَّبَابَةِ وَالْوُسْطَى وَ فَرَجَ بَيْنَهُمَا شَيْئًا

“Aku dan orang-orang yang mengasuh/menyantuni anak yatim di Surga seperti ini”, Kemudian beliau memberi isyarat dengan jari telunjuk dan jari tengah seraya sedikit merenggangkannya.

وَابْتَلُوا الْيَتَامَىٰ حَتَّىٰ إِذَا بَلَغُوا النِّكَاحَ فَإِنْ آنَسْتُمْ مِنْهُمْ رُشْدًا فَادْفَعُوا إِلَيْهِمْ أَمْوَالَهُمْ ۖ وَلَا تَأْكُلُوهَا إِسْرَافًا وَبِدَارًا أَنْ يَكْبَرُوا ۚ وَمَنْ كَانَ غَنِيًّا فَلْيَسْتَعْفِفْ ۖ وَمَنْ كَانَ فَقِيرًا فَلْيَأْكُلْ بِالْمَعْرُوفِ ۚ فَإِذَا دَفَعْتُمْ إِلَيْهِمْ أَمْوَالَهُمْ فَأَشْهِدُوا عَلَيْهِمْ ۚ وَكَفَىٰ بِاللَّهِ حَسِيبًا

Firman Allah SWT :

Dan ujilah anak yatim itu sampai mereka cukup umur untuk kawin. Kemudian jika menurut pendapat mu mereka telah cerdas (pandai memelihara harta), maka serahkanlah kepada mereka harta-hartanya.dan janganlah kamu makan harta anak yatim lebih dari batas kepatutan dan (janganlah kamu) tergesa-gesa (membelanjakannya) sebelum mereka dewasa.barang siapa (di antara pemelihara itu) mampu, maka hendaklah ia menahan diri (dari memakan harta anak yatim itu) dan barang siapa miskin, maka bolehlah ia makan harta itu menurut yang patut. Kemudian apabila kamu menyerahkan harta kepada mereka, maka hendaklah kamu adakan saksi-saksi (tentang penyerahan itu) bagi mereka.dan cukuplah Allah sebagai Pengawas (atas persaksian itu). 
( Q.S. An Nisa : 6 )

Serta sebagai wujud kepedulian terhadap khususnya anak-anak yatim piatu dan kaum dhuafa serta menumbuhkan nilai-nilai sosial kemasyarakatan.

Mengingat pentingnya kegiatan ini, maka kami harapkan bantuan dari para muslimin dan muslimaat yang dermawan untuk membantu dalam hal materil demi kelancaran terselenggaranya kegiatan Santunan Yatim dan Dhuafa ini.

Harapan kami, bahwa kegiatan ini menjadi rutinitas amaliyah bagi muslim dan muslimaat yang Dermawan untuk berbagi dan mendonasikan sebagian rizki yang telah Allah SWT berikan dan membantu kami dalam mensukseskan kegiatan Santunan Yatim dan Dhuafa ini.

Sahabat Dermawan yang di muliakan Allah, mari kita berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan, sebagaimana firman Allah dalam 
Q.S Al-Baqarah (2) ayat 148

فَاسْتَبِقُوا الْخَيْرَاتِ ۚ أَيْنَ مَا تَكُونُوا يَأْتِ بِكُمُ اللَّهُ جَمِيعًا ۚ إِنَّ اللَّهَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ

“...Maka berlomba-lombalah kamu (dalam berbuat) kebaikan. Dimana saja kamu berada maka Allah akan mengumpulkan kamu sekalian ( pada hari kiamat). Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu”.

Semoga harta yang sahabat Dermawan belanjakan di jalan Allah, Allah catat sebagai amal sholehnya serta sebagai tabungan di akhirat. Aamiin.

Untuk itu, Ayah Bunda, ikhwan fillah yang ingin ikut andil menyantuni mereka, yatim-dhu'afa binaan Yayasan Mata Air Mardhatillah, dapat mendonasikan melalui :

BANK BSI KODE BANK 451
NOREK. 35 160 7005 0
A/N YAYASAN MATA AIR MARDHATILLAH
KONF : 0812-1116-5648, 0821-2216-4301
Diberdayakan oleh Blogger.